Pendidikan

Pesan Kang Marhaen di Road Show GenRe SMKN 2 Nganjuk

NGANJUK, BeritaNganjuk.com — Plt Bupati Nganjuk Dr. Drs. H. Marhaen Djumadi, SE, SH, MM, MBA mengajak para generasi muda untuk merencanakan masa depannya. Hal itu agar dapat meraih cita-cita, sekaligus bisa membanggakan orang tua, bangsa dan negara. Hal tersebut disampaikan Kang Marhaen saat menghadiri acara Road Show Generasi Berencana (GenRe) Milenial di SMKN 2 Nganjuk, Selasa (21/09/2021).

Menurut Kang Marhaen, para siswa harus mempersiapkan mentalnya apabila suatu saat sebuah rencana akan bertemu dengan kegagalan. Namun, kata Kang Marhaen, tidak ada kata kegagalan. Kegagalan hanya jika seseorang telah berhenti mencoba. “Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda,” pesannya.

Kunci sukses adalah memiliki kecerdasan emosional. Yang meliputi semangat, kejujuran, dan komunikasi dengan memiliki banyak teman. “Sehingga memiliki banyak relasi dan jaringan. Dan jadilah generasi muda yang tangguh,” lanjutnya.

Kang Marhaen juga berpesan, sebagai insan GenRe, untuk tidak lekas berputus asa. Kemudian tidak pernah mengeluh, dan tetap berpikir positif kepada Sang Pencipta. “Dan yang terpenting muliakanlah orang tua kalian jika ingin sukses,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Road Show GenRe Milenial 2021 diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kabupaten Nganjuk. Dalam kegiatan itu, turut diundang berbagai narasumber. Seperti dari BNNK Nganjuk, maupun DPRD Kabupaten Nganjuk.

Pantauan PING, Kang Marhaen hadir didampingi Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Nganjuk S. Wahyuni Marhaen Djumadi. Termasuk Kepala Dinas PPKB Kabupaten Nganjuk, Widyasti Sidhartini.

Setiba di lokasi, Kang Marhaen disambut oleh Kepala SMKN 2 Nganjuk, Dra. Yaniti, M.Si. Kepala sekolah berjilbab tersebut mengaku bangga, karena Road Show GenRe Milenia mempercayakan sekolah yang ia pimpin sebagai lokasi yang dikunjungi.

Atas kegiatan itu, Yatini berharap anak didiknya termotivasi untuk sukses. Serta ia juga siap, jika siswa-siswinya diperlukan pemerintah daerah untuk terlibat dalam berbagai kegiatan. “Karena mereka memiliki bakat yang sangat luar biasa yang harus ditunjukkan dan terus diasah”, tutup Yatini.(jal)

beritanganjuk.com

Recent Posts

Wajah Baru Diprediksi Bakal Mengisi Palemen Kabupaten Nganjuk

BeritaNganjuk.com -- Dari DAPIL 5, Kecamatan (Sawahan,ngetos, brebek,loceret, wilangan) kursi yang tersedia 10 di DPRD Kabupaten Nganjuk di prediksi ada…

2 bulan ago

Kang Marhaen Serahkan 219 SK PPPK Bagi Tenaga Kesehatan

Berita Nganjuk -- Sebanyak 219 tenaga kesehatan (Nakes) asal Kabupaten Nganjuk tersenyum gembira, mereka akhirnya mendapatkan Surat Keputusan (SK) diangkat…

12 bulan ago

Bupati Nganjuk Launching 2023 Rumah Subsidi

BeritaNganjuk.com -- Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi me-launcing 2023 unit rumah subsidi bagi ASN (Aparatur Sipil Negara), Karyawan Swasta serta Masyarakat Kabupaten…

12 bulan ago

Panen Perdana Agroforestry Tebu Perhutani KPH Jombang di Hadiri Kementerian

BeritaNganjuk.com -- Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Jombang, Panen Perdana ATM (Agroforestry Tebu Mandiri) yang dikembangkan tahun 2021, di petak…

2 tahun ago

Perhutani Jombang Bersama Kejari Nganjuk Tandatangani MoU Penanganan Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara

BeritaNganjuk.com -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang, bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Nganjuk, tandatangani MOU (Memorandum of Understanding) kesepakatan bersama…

2 tahun ago

Antusias Warga Mengikuti Jalan Sehat DPD PAN Nganjuk

BeritaNganjuk.com -- Antusias warga Nganjuk saat mengikuti jalan sehat yang diselenggarakan DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Nganjuk dalam rangka…

2 tahun ago